Skip to main content

Mau Jalan-Jalan Kemana di Kota Bogor

Pertanyaan seperti judul tulisan ini kerap menyapa saya ketika ada teman atau pun keluarga yang akan berkunjung ke kota Bogor, tempat saya tinggal sekarang. Lokasi yang paling identik dengan kota Bogor tentu saja Kebun Raya Bogor atau nama dalam bahasa Inggris : Bogor Botanical Garden. Tentu tidak ada yang salah dengan itu, tapi tentu saja masih banyak yang bisa di eksplor di kota Bogor ini.

Bogor sendiri terdiri atas kabupaten dan kota itu sendiri. Kabupaten yang memiliki ibukota di Cibinong dan memiliki wilayah yang sangat luas, dari Jonggol di sebelah timur, Jasinga di sebelah barat dan kawasan puncak di sebelah selatan. Sementara Cibinong dan Kota Bogor sendiri lokasinya cenderung berdekatan. Lokasi wisata pun sebenarnya dikuasai oleh Kabupaten dengan wisata utama yaitu kawasan Puncak dan banyaknya kawasan industri yang merupakan sumber pendapatan terbesar daerah.




Sebagai warga kota Bogor sendiri, saya bersama keluarga kecil saya seringkali berwisata di kota sendiri. Menikmati fasilitas kota yang memang hijau dan sejuk. Seperti taman koleksi IPB dan kebun raya Bogor itu sendiri.

Piknik rutin yang sering saya jalani dan ditawarkan kepada saudara ataupun rekan yang berkunjung ke Bogor antara lain adalah bermain di lapangan terbuka Taman Koleksi IPB atau lokasi tepatnya adalah halaman depan IPB Baranangsiang, rutinitas kami disana dimulai pagi hari dengan sarapan bubur di bubur ayam Kabita Pak Amin sebelah utara kampus IPB Baranangsiang, dengan harga 10ribu rupiah. Kemudian setelah sarapan yang cukup mengenyangkan, bermain bersama anak dan menikmati kesejukan kota Bogor di taman koleksi Bogor. Di Taman Koleksi IPB ini, kita bisa bermain bersama anak di lapangan, duduk santai di bawah pohon besar yang ada banyak kursi taman sendiri, atau pun duduk di trotoar yang luas di dekat traffic light. Sisi unik baru kota Bogor adalah hidupnya kembali terowongan penyeberangan antara IPB dan Kebun Raya Bogor, terowongan ini di hiasi dengan karya warga Bogor baik berupa foto ataupun lukisan, seringkali pula ada warga Bogor yang bermain musik di dalam terowongan.



A photo posted by @poespah on


A photo posted by @poespah on
Setelah menyeberang, pilihan berwisata pindah ke Kebun Raya Bogor, jika bosan dengan lapangan rumput saja yang ada disana, kita bisa melihat-lihat rumah anggrek, yaitu rumah koleksi bunga anggrek. Selain itu kebun raya Bogor memiliki beberapa tema taman, seperti misalnya taman meksiko yang memiliki tanaman khas gurun. Tidak perlu bersusah payah menjelajahi dengan berjalan kaki, ada fasilitas (berbayar) untuk tur keliling kebun raya Bogor.

Setelah lelah berwisata sejenak di kebun raya Bogor, kita dapat memilih makan siang (kembali) di kawasan IPB yaitu ada Nasi Timbel M11 di dekat bubur ayam Kabita tadi. Dengan rasa yang enak, tentu dapat mengenyangkan perut yang kelaparan karena berwisata.

Adapun mungkin jika ada saudara atau rekan yang berwisata lebih dari sehari, bisa beristirahat di hotel yang dekat dengan kawasan wisata sehingga memudahkan akses untuk berwisata.

Sore sampai malam, biasanya saya sarankan untuk berwisata kuliner ala Bogor di kawasan Taman Kencana, ada makanan Makaroni Panggang, Pizza Kayu Bakar, Mie Sapi Lada Hitam Hot Plate dengan rasa dan kualitas yang sesuai.

Walaupun Kota Bogor adalah kota kecil yang sebenarnya bisa dijelajahi dalam sehari semalam, saya rasa rekan atau pun keluarga akan tetap memiliki kesan yang mendalam dalam kunjungan ke kota Bogor.

Disertakan pada “Lomba Blog Piknik itu Penting” dalam rangka Dies Natalis IPB ke 52.


Comments

Popular posts from this blog

Jadwal Dokter Poliklinik Afiat RS PMI Bogor

Share informasi jadwal dokter di poli afiat RS PMI Bogor aja :)

Jadwal Dokter Kandungan Obgyn Bogor

RSIA Hermina Bogor RS PMI Bogor Poliklinik Afiat Poliklinik Reguler RS Bogor Medical Center

SIM C Kota Bogor

Polres kota Bogor terletak di Kedung Halang tepat di pinggir jalan raya bogor. Hal yang perlu disiapkan :  1. KTP + FC 2. Kondisi fisik / tensi 3. Skill uji praktek : zig zag dan angka 8 4. Pelajari teori ujian sim 5. 20rb untuk kesehatan 6. 100rb untuk biaya sim 7. Tangan buat nulis yg banyak 8. Kesabaran ekstra + waktu yang banyak Prosedur :  1. Test kesehatan di klinik polisi ada di gang sebelah selatan polres bogor kota 2. Bayar 20rb 3. Tukar ktp dengan id polres 4. Ambil form dan map di loket pendaftaran 5. Taruh map dan antri ujian praktek 6. Jika lulus, taruh map dan antri ujian teori 7. Ujian teori 8. Kembalikan hasil dan tunggu pemanggilan untuk kelulusan 9. Bayar biaya sim c 100rb 10. Jika lulus, ke loket 2 untuk ambil form pendaftaran 11. Cap hasil ujian, taruh berkas dan tunggu lagi di lokasi ujian teori 12. Kembalikan berkas di loket 3 dan ambil antrian foto 13. Antri foto 14. Foto 15. Tunggu cetak sim 16. Sim di tang